Referensi Cara Sehat dan Cantik Alami

Friday, December 26, 2014

Tips Cara Memutihkan Wajah Secara Alami

Saat ini banyak para wanita sangat mendambakan memiliki wajah yang cerah dan putih alami, karena dengan modal wajah yang bersih akan dapat mendukung kepercayaan diri setiap orang untuk tampil cantik mempesona. Oleh karena itu untuk mendapatkan wajah yang bersih tersebut dibutuhkan perawatan yang benar benar selalu konsisten dan butuh keseriusan agar hasilnya maksimal.

Namun itu semua sangat berpengaruh dan tak menjamin kesehatan wajah anda. Sebaiknya, gunakanlah bahan-bahan alami untuk memutihkan wajah anda karena penggunaan bahan alami tersebut lebih baik dibangingkan menggunakan bahan yang mengandung zat kimia. Berikut ini tips cara memutihkan wajah secara alami

1.    Menggunakan Susu   
Banyak cara alami yang dapat ditempuh untuk merawat kulit wajah menjadi putih bersih, salah satunya adalah susu, karena mampu membuat atau menjaga kelembapan kulit. Caranya sangat mudah dan gampang yaitu jadikan susu sebagai masker wajah, dengan cara mencampurkan susu dan air mawar, kemudian oleskan pada seluruh wajah hingga merata. Bersihkan wajah dengan kain atau kapas lembut dan diamkan selama 20 menit. Khasiat susu sudah terbukti sejak jaman dahulu kala, dan manfaat lain dari susu dapat mengangkat sel kulit dan membasmi bintik hitam di wajah.
Tips Memutihkan Wajah Secara Alami

2.    Menggunakan Madu dan Lidah Buaya
Madu dan lidah buaya ini bermanfaat sebagai  bahan alami untuk perawatan dalam kesehatan tubuh khususnya untuk kulit wajah. Caranya sangat mudah dan simpel untuk melakukan perawatan kulit wajah hanya dengan mencampurkan 2 sendok madu ditambah lidah buaya, aduk hingga merata dan oleskan hingga merata pada wajah selama 10 menit setelah mengering kemudian bila dengan air hangat sampai benar benar bersih. 

3.    Putih Telur   
Kandungan protein dalam putih telur memiliki banyak manfaat, dan salah satunya adalah memutihkan kulit wajah secara alami, caranya adalah kumpulkan bahan bahan seperti tisu wajah, kuas dan putih telur.

Cara menggunakannya adalah dengan membersihkan wajah dan keringkan, selanjutnya gunakan tisu sebagai alas wajah dan olesi wajah dengan kuas secara merata, diamkan sampai mengering dan lepaskan tisu. Anda akan melihat hasilnya.

4.    Menggunakan Tomat   
Buah tomat banyak mengandung antioksidan untuk melawan radikal bebas pada wajah, sehingga mampu memberikan manfaat alami bagi kulit wajah secara alami. Biasanya buah tomat ini dibuat sebagai masker wajah untuk memudahkan melakukan perawatan kulit wajah, cara membuat maskernya adalah haluskan buah tomat dengan menggunakan blender dan tambahkan susu bubuk dan madu. Setelah merata oleskan pada wajah hingga rata dan diamkan sampai mengering, bilas sampai bersih.

5.    Menggunakan Yogurt   
Yogurt memiliki manfaat penting dalam perawatan kulit wajah, karena mempu membuat kulit wajah menjadi bersih dari kotoran dan akan terbebas dari kulit berminyak, sehingga wajah menjadi lebih bersih berseri. Caranya adalah hanya dengan mengoleskan yogurt hingga merata dan diamkan sampai 10 menit dan bersihkan hingga bersih. 

6.    Menggunakan kunyit
Kunyit juga ternyata mempunyai manfaat untuk perawatan kulit wajah menjadi putih bersih alami dan melembutkan kulit, namun membutuhkan waktu kurang lebih satu minggu untuk melihat hasil secara nyata. Anda harus membuktikannya dengan cara mencampurkan kunyit bubuk dan madu satu sendok makan, jadikan menjadi seperti pasta, kemudian gunakan sebagai masker wajah hingga merata, diamkan selama 15 menit atau hingga mengering selanjutnya bersihkan dengan menggunakan air hangat, lakukan sehari sekali selama seminggu. 

Itulah beberapa tips cara memutihkan wajah secara alami. Tips tersebut cukup simpel dan tidak membutuhkan waktu lama, hanya membutuhkan keuletan dan kesabaran, agar kulit anda menjadi putih bersih alami, selamat mencoba.

Tips Cara Memutihkan Wajah Secara Alami Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Kataladies.com