Referensi Cara Sehat dan Cantik Alami

Saturday, January 23, 2016

Tips Cara Mengatasi Rambut Rontok Secara Alami

Cara Mengatasi Rambut Rontok - Rambut adalah mahkota bagi siapa saja terutama para wanita, sebab bila rambut yang kusut dan susah diatur akan dapat mengurangi percaya diri anda. Apalagi rambut anda mengalami masalah kerontokan yang tak tahu apa penyebabnya. Sebenarnya kerontokan rambut sudah menjadi hal yang wajar asal tidak melebihi 80 helai per harinya, namun kerontokan rambut yang terus menerus juga tidak bisa dibiarkan saja, harus di cari cara mengatasinya.

Untuk mengatasi masalah rambut yang rontok ada beberapa solusi yang sangat alami dan tidak mengandung bahan bahan kimia yang berbahaya, untuk kesehatan rambut dan tubuh kita. bahan bahan alami yang dapat membantu mengatasi kerontokan rambut anda ada beberapa bahan seperti : Lidah buaya, daun seledri dan kemiri. bahan bahan tersebut sangat efektif mengatasi masalah rambut rontok asalkan di gunakan dengan tehnik yang benar dengan cara yang rutin setiap hari.


Sebelum kita mengatasi rambut anda yang mengalami masalah kerontokan ada baiknya kita mengetahui dahulu apa penyebab terjadinya masalah rambut rontok yang dialami. Secara umum masalah rambut rontok dapat terjadi karena 2 masalah yang biasanya menjadi akar permasalahan terjadinya rambut rontok. Masalah tersebut dapat disebabkan oleh 2 faktor, dimana faktor utamanya adalah faktor eksternal dan faktor internal. Faktor eksternal yang menjadi penyebab rambut rontok adalah pemakaian produk produk perawatan rambut yang pada saat ini sering mengandung bahan bahan kimia yang berbahaya, kemudian, polusi, cuaca juga bisa menjadi penyebab terjadinya kerontokan rambut. sedangkan faktor internal seperti hormon yang tidak seimbang,  usia, efek sampint minum obat atau bisa juga karena anda mengalami suatu penyakit yang berdampat pada rontoknya rambut anda.

Kadang kita akan mencoba mengatasi masalah rambut rontok dengan menggunakan produk Shampo, namun ternyata shampo tidak banyak membantu, bahkan akan semakin membuat rambut semakin rontok, karena produk shampo sudah tidak alami lagi, karena sudah dicampur dengan bahan bahan kimia yang dapat membahayakan rambut itu sendiri. Untuk mengatasi permasalahan rambut sebaiknya anda berhati hati dan tidak boleh sembarangan, akan tetapi tidak ada salahnya bila anda mengikuti beberapa cara mengatasi rambut rontok secara alami, barangkali cara cara ini dapat membantu anda mengatasi rambut yang rontok berikut caranya :

Cara Mengatasi Rambut Rontok

Cara Mengatasi Rambut Rontok

1. Menggunakan lidah buaya
Untuk masalah rambut apapun dapat diatasi dengan menggunakan lidah buaya khasiatnya banyak menyembuhkan berbagai masalah keluhan rambut, caranya pun sangat simpel yaitu hanya dengan mengoleskan jel dari lidah buaya pada kulit kepala dan rambut, dengan membasahi rambut anda terlebih dahulu, setelah mengoleskan rata kesemua bagian rambut, lakukan pula pijitan pijitan perlahan lahan dan diamkan beberapa saat 15 menit dan bilas rambut sampai bersih.

2. Minyak zaitun
Minyak zaitun dikenal juga mampu mengatasi permasalahan rambut rontok, Cara 2 sendok minyak zaitun dicampur dengan sesendok minyak kelapa, dan oleskan pada kulit kepala dan rambut hingga rata sambil dipijit pelan pelan, gunakan masker kepala dan biarkan setelah 4 jam bilaslah rambut sampai bersih.



3. Minyak Kemiri
Minyak kemiri memiliki manfaat juga dalam mengatasi permasalahan rambut rontok, caranya sangrai kemiri, untuk mempermudah tumbuk dengan kasar, setelah sangrainya selesai tumbuk kemiri sampai lembut dan nampak minyak kemirinya. oleskan minyak kemiri tersebut pada kulit kepala dan rambut anda hingga benar benar rata, dan diamkan, setelah satu jam baru anda bilas rambut hingga bersih.

4. Daun seledri dan telur kampung
Seperti teah disebutkan pada awal, bahwa daun seledri juga mampu membantu mengatasi permasalahan rambut rontok dengan cara campurkan seledri yang dilembutkan dengantelur ayam kampung, dan bila sudah bercampur rata oleskan pada kulit rambut dan rambut hingga rata, dan diamkan, setelah 20 menit bilaslah rambut anda hingga bersih.


4. Alpukat
Buah alpukat yang sudah matang dan bila dihaluskan akan dapat membantu mengatasi permasalahan rambut rontok, hanya dengan mengoleskan buah alpukat yang matang ke kulit kepala dan rambut selama 20 menit, kemudian bilas rambut hingga bersih.

Itulah Beberapa tips cara mengatasi rambut rontok secara alami yang akan dapat membantu anda mengatasi permasalahan rambut rontok anda dengan segera, tanpa harus merogoh kocek yang dalam, semoga bermanfaat, selamat mencoba.

Tips Cara Mengatasi Rambut Rontok Secara Alami Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Kataladies.com