Referensi Cara Sehat dan Cantik Alami

Sunday, March 20, 2016

Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami dan Cepat

Cara menurunkan berat badan secara alami - Berat badan berlebih bagi sebagian orang merupakan suatu kebahagiaan tersendiri, namun bagi sebagia orang lagi merupakan permasalahan yang tidak mudah mengatasinya. Banyak cara dan upaya dilakukan untuk menurunkan berat badan secara alami, namun kebanyakan dari mereka tidak menghasilkan penurunan berat badan yang signifikan, karena turun 5 kilo misalnya, kemudian dalam beberapa minggu kemudian dapat kembali pada berat badan semula. Kenapa bisa demikian? karena mereka tidak melakukan dengan cara rutin dan konsisten. Oleh karena itu upaya menurunkan berat badan kadang sebagai upaya untuk mengurangi terhadap berbagai resiko penyakit akibat obesitas, seperti, diabeter, jantung maupun asma dan lain lain.

Untuk menurunkan berat badan yang cepat dan alami banyak cara bisa dilakukan baik dengan alami maupun dengan cara yang modern menggunakan obat penurun berat badan yang sudah banyak di jual di pasaran. Cara ini bila anda tidak tahu betul jangan pernah mencobanya, sebab biasanya terdapat efek yang buruk untuk kesehatan tubuh kita. sehingga banyak orang saat ini lebih mencari solusi alami yang lebih aman.

Cara menurunkan berat badan dengan cara alami merupakan satu satunya jalan yang gampang tapi sulit, karena membutuhkan kesabaran, ketekunan dan konsisten, agar tubuh yang anda turunkan berat badannya tidak membawa dampak buruk pada kesehatan tubuh kita. Berikut ini kami bagikan tips yang mudah dan murah yang mungkin bisa menjadi solusi anda.

Cara Menurunkan Berat Badan

Cara Menurunkan Berat Badan

1. Olahraga
Jalan yang paling baik untuk menurunkan berat badan adalah berolahraga secara  rutin, karena olah raga sudah terbukti ampuh mengatasi kegemukan yang sering terjadi. Adapun jenis olahraganya beraneka ragam seperti jogging yang dilakukan bisa setiap hari sesuai kemampuan, atau minimal seminggu 3 kali..

2. Kurangi Porsi Makan
Untuk mengurangi berat badan bisa dilakukan dengan mengurangi porsi makanan yang anda konsumsi terutama yang banyak mengandung lemak jahat, agar tidak semakin menumpuk didalam tubuh, selain itu juga akan mengurangi dampak meningkatnya resiko naiknya kolesterol dan penyakit strok dan jantung.

3. Konsumsi Buah dan Sayur
Buah buahan dan sayuran yang banyak mengandung serat sangat membantu mengikat lemak yang ada dalam tubuh menjadi ikut terbuang bersama kotoran, sehingga juga dapat memperlancar pencernaan, dan mengkonsumsi buah dan sayur sangat dianjurkan, walau tidak dalam upaya menurunkan berat badan, akan tetapi untuk pelengkap nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan dalam tubuh.

4. Minum sebelum makan
Bila anda melakukan banyak minum saat menjelang makan, pasti nafsu makan anda akan menjadi berkurang, dengan demikian akan mengurangi juga jumlah porsi makanan yang biassa anda konsumsi.

5. Kurangi minuman bersoda
Minuman bersoda merupakan jenis minuman yang banyak mengandung banyak kalori yaitu dari gula yang ada di dalam minuman bersoda. Oleh karena itu sebaiknya kurangi minuman bersoda ini untuk menurunkan berat badan anda secara cepat.

6. Kurangi konsumsi makanan instan atau junk food
Kenapa makanan instan seperti junk food harus dikurangi? karena makanan tersebut banyak sekali mengandung kalori dan lemak jahat yang berakibat buruk untuk kesehatan tubuh kita.

7. Kurangi makanan yang digoreng
Makanan yang terlebih dahulu digoreng sudah barang tentu menghasilkan jenis lemak jahat yang akan terus menumpuk dalam tubuh. makanya untuk mengurangi berat badan, hindari makanan dengan melalui proses penggorengan, agar kolesterol tidak juga meningkat.

8. Konsumsi air putih
Dehidrasi akan mengganggu proses metabolisme tubuh kita, karena semakin menumpuknya lemak dalam tubuh kita, makanya disarankan untuk banyak mengkonsumsi air putih minimal 2 liter perhari, agar tidak terjadi dehidrasi

Inilah informasi yang dapat kami berikan tentang beberapa cara menurunkan berat badan dengan cepat dan alami, Tidak ada salahnya anda mencoba cara diatas, karena kealamiannya sudah terjamin dan terbaukti membantu menurunkan berat badan.

Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami dan Cepat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Kataladies.com