Referensi Cara Sehat dan Cantik Alami

Tuesday, May 26, 2015

Cara Mudah Menghilangkan Bau Mulut

Cara Mudah Menghilangkan Bau Mulut - Mulut memegang peranan penting dalam pergaulan, dimana mulut sebagai sarana untuk makan, berbicara, tertawa, juga menyampaikan pendapat, dan jika mulut mengeluarkan bau tidak sedap, maka kita akan minder dan tidak percaya diri. Teman bicara kita juga merasa tidak nyaman saat kita berbicara dengannya. 

Bau mulut merupakan pertanda adanya masalah kesehatan dalam tubuh kita. Banyak hal yang bisa menyebabkan mulut berbau tidak sedap, diantaranya adalah:

1.    Malas menggosok gigi menjelang tidur malam dan pagi hari, membuat sisa makanan di sela-sela gigi tidak bisa dibersihkan dan membusuk

2.    Memiliki gigi berlubang, sehingga sisa makanan tertinggal di lubang gigi, membusuk dan membuat bakteri mudah berkembang biak dan menyebabkan bau mulut.

3.    Mengkonsumsi makanan yang memiliki bau menyengat seperti pete, jengkol dan bawang putih

4.    Mulut kering dan kekurangan vitamin

5.    Sering melewatkan sarapan pagi, sehingga saat perut kosong, mulut kita tidak memproduksi air liur yang bermanfaatkan mematikan bakteri yang menyebabkan bau mulut

6.    Sariawan yang timbul karena adanya infeksi di mulut bisa menyebabkan bau mulut juga

7.    Kebiasaan merokok


Setelah mengetahui penyebab bau mulut, maka kita bisa menghindari penyebabnya dan memperbaiki cara hidup kita menjadi lebih baik agar terhindar dari bau mulut yang bisa menganggu pergaulan. Lalu apa saja cara mudah menghilangkan bau mulut? berikut ini cara musahnya.

1.    Menjaga kebersihan mulut dan gigi
Biasakan menggosok gigi sebelum tidur dan setelah sarapan pagi supaya tidak ada sisa makanan yang tertinggal di sela-sela gigi dan bisa mencegah terjadinya pembusukan sisa makanan di mulut. Gunakan sikat gigi yang berfungsi juga untuk membersihkan lidah karena sisa makanan tidak hanya tertinggal di sela-sela gigi saja, namun ada sebagian sisa makanan yang tertinggal di lidah. Tidak ada salahnya Anda menggunakan benang gigi (dental floss) untuk meyakinkan tidak ada sisa makanan yang tertinggal di sela gigi.

2.    Kontrol gigi Anda setiap 6 bulan sekali
Kunjungi dokter gigi Anda setiap 6 bulan sekali untuk memastikan tidak ada gigi yang berlubang, sehingga kita bisa terhindar dari penyakit mulut seperti gigi berlubang atau penyakit gusi

3.    Hindari makanan yang berbau menyengat
Jika Anda menyukai jenis makanan yang berbau menyengat seperti pete dan jengkol, maka tidak ada salahnya dikurangi saat Anda harus menghadiri pertemuan penting atau meeting dengan klien.

4.    Berhenti merokok
Tidak mudah bagi perokok aktif untuk berhenti merokok. Namun tidak ada salahnya mengurangi rokok mulai dari sekarang, selain mengurangi bau mulut, kesehatan Anda akan menjadi lebih baik jika tidak mengkonsumsi rokok karena Anda akan terhindar dari penyakit-penyakit berbahaya yang disebabkan oleh rokok.

5.    Perbanyak minum air putih
Mulut yang kering, akan membuat bakteri penyebab bau mulut tumbuh dengan subur, karena itu perbanyaklah minum air putih agar mulut kita terhindar dari kekeringan

6.    Perbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran
Mengkonsumsi buah dan sayuran akan membantu mengurangi bau mulut. Selain mengandung vitamin yang dapat mencegah munculnya sariawan, sayuran dan buah juga membuat mulut lebih segar dan sehat. Beberapa buah yang dapat membantu mengatasi bau mulut, diantaranya adalah apel, stoberi, lemon dan pear.

7.    Mengunyah permen karet
Mengunyah permen karet akan menambah produksi air liur yang dapat membunuh bakteri penyebab bau mulut

8.    Berkumur dengan rebusan daun sirih
Di dalam mulut ada bakteri baik dan bakteri buruk, jika kita terlalu sering berkumur menggunakan mouthwash yang mengandung alkohol, maka di khawatirkan akan membunuh bakteri baik. Berkumurlah secukupnya menggunakan mouthwash, namun jika Anda ingin sering-sering berkumur, sebaiknya gunakan air rebusan daun sirih untuk berkumur.

9.    Biasakan untuk sarapan pagi
Sarapan pagi akan menjadi sumber tenaga bagi kita untuk belajar atau bekerja sampai siang hari. Selain itu, sarapan pagi akan membuat air liur kita terus berproduksi dan membantu membunuh bakteri peyebab bau mulut

10.    Konsumsi vitamin C
Konsumsi buah dan sayuran terkadang kurang mampu mencukupi kebutuhan tubuh kita akan vitamin C. Vitamin C berfungsi tidak hanya menjaga kesehatan tubuh agar tidak mudah sakit, vitamin ini juga bisa membantu mencegah timbulnya sariawan di mulut yang bisa menyebabkan bau mulut.

Nah, itulah beberapa cara mudah menghilangkan bau mulut yang dapat mengganggu penampilan kita dalam pergaulan dengan teman maupun saat kita bekerja, sehingga penampilan kita tidak akan terganggu lagi dengan masalah bau mulut yang tak sedap. Semoga bermanfaat selamat mencoba.

Cara Mudah Menghilangkan Bau Mulut Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Yudi