Referensi Cara Sehat dan Cantik Alami

Friday, April 17, 2015

Manfaat Pete Untuk Ibu Hamil, Nih Informasi Lengkapnya...

Pete sering dipandang sebelah mata oleh para kaum elit, dan biasanya pete dimanfaatkan sebagai lalapan yang kadang menimbulkan bau mulut dan bila buang air kecil menjadi bau pete yang menyengat dengan bau yang tak sedap. Dari masalah bau tersebut ternyata pete mempunyai manfaat yang banyak untuk membantu kesehatan tubuh manusia terutama bagi wanita hamil. 

Manfaat pete bagi wanita hamil diantaranya adalah mengatasi stres, anemia darah tinggi, maag, sembelit, meningkatkan nafsu makan dan mengatasi masalah kulit. Oleh karena itu mengkonsumsi pete bagi wanita sangat dianjurkan untuk mengatasi berbagai masalah yang sering timbul saat wanita hamil. Untuk mengetahui manfaat pete berikut bahasanya berikut ini :


Mengatasi Masalah Stres
Saat masa kehamilan terjadi berbagai masalah sering terjadi pada wanita pada trisemester pertama, yang sudah umum sekali yakni rasa mual yang datang sehingga membawa dampak pada menurunnya nafsu makan, bila rasa tersebut tidak teratasi maka akan terjadi rasa stres, dan rasa stres yang timbul karena adanya perubahan fisiologis dari hormon wanita hamil. 

Untuk mengatasi keluhan tersebut bisa mengonsumsi pete yang mengandung tripopan. Tripopan mempunyai manfaat dalam menjaga keseimbangan tumbuhnya hormon yang dapat menjadi sebab musabab timbulnya perasaan stres.

Mengatasi Masalah Anemia dan Membantu menurunkan darah tinggi
Salah satu penyakit yang menjadi masalah wanita hamil adalah penyakit Anemia dan Tekanan darah tinggi karena akan membawa resiko buat keselamatan ibu. Biasanya bila seorang wanita hamil dan memiliki penyakit anemia dan darah tinggi akan dipertimbangkan proses kehamilannya, karena akan berakibat pada janin yang tidak berkembang bahkan sampai pada keguguran.

Penyakit kekurangan darah merah atau anemia dapat menyerang seseorang karena semakin berkurangan zat besi yang terdapat dalam tubuh, dan kurangnya asupan kalium dalam tubuh menjadi sebab terjadinya tekanan darah tinggi. Salah satu solusi yang bisa membantu adalah dengan cara alami adalah cukup dengan mengkonsumsi pete, karena pete mempunyai kandungan nutrisi yang sangat penting seperti zat besi dan kalium yang dibutuhkan oleh tubuh, sehingga akan dapat mengatasi permasalahan anemia dan darah tinggi yang sedang diderita ibu hamil.

Membantu mengurangi Masalah Sembelit
Sembelit dapat terjadi karena kurang mengkonsumsi makanan berserat, dan pete mempunyai kadungan serat yang lumayan cukup tinggi dan dapat mengurangi keluhan sembelit. Namun demikian dalam mengkonsumsi pete juga jangan berlebihan karena setiap makanan yang kelebihan pasti akan mempunyai dampak yang tidak baik, dan bila wanita hamil mengkonsumsi pete berlebihan, akan dapat menyebabkan diare pada wanita hamil.

Mengurangi gejala Maag
Penyakit dan gejala maag dapat terjadi karena dalam lambung kita terdapat asam yang berlebihan pada lambung, dengan asam lambung yang berlebih dapat diatasi dengan alkalin yang terdapat pada pete, sehingga dapat mengubah zat asam dalam lambung menjadi berkurang. iritasi dinding lambung juga akan bisa terjadi dengan adanya zat asam lambung yang berlebihan. Oleh karena itu mengkonsumsi obat obatan  sangat tidak dianjurkan untuk ibu hamil untuk menjaga kondisi janin.

Menjaga Kesehatan Kulit
Biasanya ada beberapa masalah gangguan pada kulit untuk wanita hamil misalnya masalah kulit kusam, kulit kering maupun jerawat, untuk mengatasi permasalahan kulit yang paling alami dan aman adalah salah satunya mengkonsumsi protein yang tinggi, dan pete memiliki kandungan protein sesuai yang dibutuhkan oleh tubuh wanita hamil untuk proses regenerasi sel kulit yang telah mati, sehingga kulit akan nampak segar kembali.


Nah, demikianlah ulasan mengenai manfaat pete bagi wanita hamil yang sering terjadi. Semoga dapat menjadi informasi yang bermanfaat bagi para ibu hamil sekalian. Terimakasih dan Salam.

Manfaat Pete Untuk Ibu Hamil, Nih Informasi Lengkapnya... Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Yudi